Ketua PD AMPG Kota Bima Beserta Anggota nya Membagikan 1000 Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Korban Banjir
Cari Berita

Advertisement

Ketua PD AMPG Kota Bima Beserta Anggota nya Membagikan 1000 Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Korban Banjir

Senin, 29 November 2021

Foto Anggota TIM AMPG Pada Saat Membagi kan Nasi Bungkus

Kota Bima, Media Buser Bima - Organisasi sayap partai Golkar, ketua PD AMPG kota bima Muhammad Makdis bersama kader muda AMPG bagikan 1000 nasi bungkus kepada korban banjir di kelurahan jatibaru kota bima, Minggu Malam (28/11/2021).

Barisan Muda AMPG kota bima berkeliling membawa nasi bungkus dan mendatangi korban banjir dikelurahan jatibatu.


Dikonfirmasi dilokasi banjir, Ketua PD AMPG kota bima Muhammad Makdis mengatakan aksi yang kita lakukan ini merupakan wujud kepedulian organisasi sayap Partai Golkar kepada masyarakat yang saat ini sedang tertimpa musibah.


“Semoga nasi bungkus yang kami bawa ini dapat sedikit membantu masyarakat yang sedang tertimpa musibah dan insyaallah apabila banjir ini bertahan AMPG kota bima akan terus berada di tengah masyarakat,” ucap Muhammad Makdis.


“Saya berharap banjir ini akan segera surut agar masyarakat dapat beraktivitas seperti biasanya. Insyaallah, kader AMPG stand by untuk 24 Jam," tutupnya

BB 01